PENGARUH POLA ASUH DEMOKRATIS ORANGTUA TERHADAP KEPEMILIKAN PSIKOLOGIS SUKSESOR PERUSAHAAN KELUARGA
Abstract
Suksesi perusahaan keluarga merupakan salah satu prioritas perusahaan keluarga, namun pada beberapa kasus suksesor perusahaan keluarga merasa tidak memiliki perusahaan keluarganya tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara pola asuh demokratik orangtua dengan kepemilikan psikologis suksesor pada perusahaan keluarganya. Hipotesis dari penelitian ini adalah adanya pengaruh antara pola asuh demokratik orangtua dengan kepemilikan psikologis suksesor pada perusahaan keluarganya. Penelitian ini dilakukan secara kuantitatif dengan jumlah responden sebanyak 85 mahasiswa di sebuah komunitas suksesor perusahaan keluarga di salah satu Universitas swasta di Surabaya. Pengambilan data dilakukan secara online menggunakan skala parenting scenario scale yang diadaptasi dari Elmore, Weinstein & Riberio (2009) dan psychological ownership questionnaire yang diadaptasi dari Avey (2007). Hasil uji regresi penelitian ini menghasilkan nilai p=0.568 dan nilai r=0.323 dengan artian adanya pengaruh pola asuh demokratik orangtua dengan kepemilikan psikologis suksesor pada perusahaan keluarganya dengan pengaruh sebanyak 32.3%