PERANCANGAN PERHIASAN WANITA MENGGUNAKAN TEKNIK RESIN DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH BUNGA PADA BRAND HARZ JEWELRY
Abstract
Perancangan ini dilakukan dengan tujuan untuk menciptakan produk perhiasan
wanita dengan memanfaatkan limbah bunga dari florist yang diresinkan dengan
gaya feminin, moderen, dan chic. Target market dari brand Harz Jewelry adalah
wanita muda yang berusia 19 tahun sampai 24 tahun. Teknik pembuatan produk
dengan menggunakan teknik resin dan teknik pengerjaan tangan pada perak.
Teknik pengumpulan data melalui kuesioner, observasi, wawancara kepada ahli,
wawancara kepada konsumen potensial, dan studi literatur. Dari hasil penelitian
ini dibuatlah sebuah koleksi perhiasan yang diproduksi dalam 2 set desain yang
terdiri dari gelang, cincin, kalung, dan anting yang telah disesuaikan dengan calon
konsumen sehingga perhiasan ini dapat digunakan dan diterima oleh masyarakat.