PENGARUH ACADEMIC SELF-EFFICACY DAN DUKUNGAN ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BERPRESTASI PADA MAHASISWA DI SURABAYA
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh academic self-efficacy dan dukungan orangtua terhadap motivasi berprestasi pada mahasiswa di Surabaya. Terdapat 3 hipotesis dalam penelitian ini, yang dimana ingin melihat academic self-efficacy dan dukungan orang tua memberikan pengaruh terhadap motivasi berprestasi pada mahasiswa di Surabaya pada hipotesis mayor, dan melihat academic self-efficacy dan dukungan orang tua secara terpisah pada masing-masing hipotesis minor. Subjek pada penelitian ini sebanyak 154 mahasiswa aktif dari berbagai universitas di Surabaya. Peneliti menggunakan teknik convenience sampling dalam mengumpulkan data. Pengambilan data menggunakan skala Achievement Motivation Scale Revised (Lang, 2006), The Multidimensional Scale of Perceived Social Support (Zimet, 1988), dan .Academic Self-Efficacy Scale (Sachitra, 2017). Ketiga skala ini diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan analisis uji regresi berganda dan uji regresi sederhana. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain korelasional. Hasil uji regresi penelitian menunjukan bahwa hipotesis mayor di terima (F = 8.703 ; p<0.001) pengaruh signifikan sebesar 10.5% (R2 = 0.105), hipotesis minor 1 diterima bahwa academic self-efficacy memberikan pengaruh yang signifikan kepada motivasi berprestasi mahasiswa di Surabaya (t = 4.054 ; p<0.001) pengaruh signifikan sebesar 10.5% (R2 =0.105), sedangkan hipotesis minor 2 ditolak bahwa dukungan orang tua tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap motivasi berprestasi pada mahasiswa di Surabaya (t = 0.071 ; p= 0.944)