IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DENGAN SOFTWARE ACCURATE PADA PERUSAHAAN JASA PERCETAKAN IMAGE OFFSET
Abstract
Perusahaan Percetakan Image Offset bergerak pada bidang bisnis percetakan offset. Perusahaan Percetakan Image Offset masih mencatat keuangan menggunakan excel sehingga pencatatan dan pengolahan data keuangan masih manual. Dengan pencatatan keuangan yang masih manual perusahaan sering merasa kesulitan dalam mengolah data keuangan setiap bulanya. Perusahaan Percetakan Image Offset ingin melakukan implementasi sistem informasi akuntansi dengan menggunakan Software Accurate agar dapat mencatat dan menghasilkan pelaporan keuangan setiap bulanya dengan lebih praktis dan akurat. Software Accurate memiliki memiliki beberapa modul yang akan digunakan pada Perusahaan Percetakan Image Offset yaitu Modul Buku Besar (General Ledger), Modul Kas Bank (Cash Bank Module), Modul Pembelian (Purchase Module), Modul Penjualan (Sales Module), Modul Persediaan (Inventory Module) dan Modul Aktiva Tetap (Fixed Asset Module). Software Accurate akan digunakan oleh Manager dan Keuangan perusahaan. Manager menggunakan Modul Pembelian (Purchase Module) dan Modul Persediaan (Inventory Module). Keuangan akan menggunakan Modul Buku Besar (General Ledger), Modul Kas Bank (Cash Bank Module), Modul Penjualan (Sales Module). Di dalam Perusahaan Percetakan Image Offset belum ada alur kerja yang tertata rapi sehingga Owner perusahaan ingin memiliki Standard Operating Procedure (SOP) agar dapat mengatur dan melihat jalannya alur proses produksi dan bisnis di dalam perusahaan secara teratur dan rapi. Penelitian akan dilakukan dengan Metodologi analisis kebutuhan perusahaan, Instalasi Software Accurate, Input Data perusahaan ke dalam Software Accurate, Testing Software yang sudah terimplementasi, Pembuatan dokumentasi untuk pengguna, Sesi Training untuk pengguna, Evaluasi hasil. Hasil dari implementasi sistem informasi akuntansi di Perusahaan Percetakan Image Offset dapat berjalan baik, kebutuhan pencatatan keuangan dan pelaporan keuangan setiap bulanya dapat terpenuhi dengan menggunakan Software Accurate, proses bisnis dalam perusahaan dapat berjalan dengan lancar dan teratur dengan adanya Standart Operating Procedure (SOP).