Perancangan Proyek Club House North West Dengan Pendalaman Green Building Oleh Arche Studio
Abstract
Bangunan hijau atau lebih mudahnya dikenal dengan bangunan ramah lingkungan sudah menjadi hal yang sering dibicarakan. Demikian dengan bangunan ini akan sangat memperhatikan dan menggunakan desain ramah lingkungan. Hal ini didasari oleh kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh penggunaan material. Arche Studio menjawab problem tersebut dengan melakukan penggunaan material yang ramah lingkungan dan tidak merusak lingkungan. Penerapan prinsip desain ini tidak hanya menguntungkan bagi lingkungan namun juga membawa dampak positif bagi ekonomi dan ekonomi lingkungan sekitar. Metode yang digunakan adalah persyaratan standar penilaian bangunan hijau untuk gedung baru versi 1.2 yang didukung adanya produksi secara prefabrikasi oleh perusahaan. Tujuan dari perancangan ini adalah untuk mengakomodasi dan menyalurkan dampak positif bagi lingkungan dan bangunan yang dapat beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya.

