PERANCANGAN INTERIOR RUMAH MAKAN CHINA , BIMA RESTO, YAKAYA - SURABAYA
Abstract
Merancang interior Rumah Makan China, Bima Resto, Yakaya - Surabayamerupakan proyek redesain rumah makan Bima. Cakupan konsep redesain meliputi dua hal, yakni; Non Fisik ( klasifikasi rumah makan, servis, aktivitas, target market), Fisik (Layout, philosophy management, dan ambience ) Rumah makan dengan cabang yang telah ada berdiri sebagai restaurant keluarga yang juga memiliki fungsi memfasilitasi kebutuhan makan peng unjung karaoke (NAV). Selain itu, Bima juga sangat dikenal menjadi suatu tempat yang biasa dimanfaatkan untuk acara khusus keluarga sepeti ulang tahun, pertunangan, pernikahan, dan lainnya. Adapun tujuan perancangan Rumah makan China ini adalah untuk menja dikan Bima sebagai rumah makan alacarte yang unik dan mampu bersaing dengan rumah makan China lainnya. Oleh karena itu aplikasi desain akan dikaitkan dengan tema desain : Kehidupan dinasti han di empat musim

