PENGARUH BEBAN PEMASARAN, BEBAN OPERASIONAL DAN UTANG TERHADAP LABA PT TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK.
Abstract
PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk merupakan salah satu perusahaan BUMN yang
bergerak dibidang telekomunikasi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh
Beban Pemasaran, Beban Operasional dan Utang terhadap Laba pada PT Telekomunikasi
Indonesia, Tbk. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan triwulan PT
Telekomunikasi Indonesia, Tbk. tahun 2007-2016 yang dipublikasikan oleh Bursa Efek Indonesia
(http://www.idx.co.id). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan
pengujian statistik untuk mengetahui pengaruh beban pemasaran, beban operasional dan utang
terhadap laba PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Pengujian statistik yang digunakan adalah uji
asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, uji F, uji t dan menggunakan
aplikasi Microsoft Excel 2013 dan SPSS 24.0 for windows. Data yang didapat diuji menggunakan
uji asumsi klasik. Teknik analisis data selanjutnya menggunakan analisis regresi linier berganda
dimana variabel bebas terdiri dari beban pemasaran, beban operasional, dan utang yang diukur
dengan laba sebagai variabel terikat.
Hipotesis pertama penelitian ini adalah beban pemasaran berpengaruh terhadap laba PT
Telkom. Hipotesis kedua adalah beban operasional berpengaruh terhadap laba PT Telkom.
Hipotesis ketiga adalah utang mempengaruhi laba PT Telkom. Hasil uji F menunjukkan bahwa
beban pemasaran, beban operasional, dan utang secara simultan berpengaruh terhadap laba. Hasil
uji t menunjukkan beban pemasaran secara parsial berpengaruh signifikan terhadap laba,
sedangkan beban operasional dan utang tidak berpengaruh signifikan terhadap laba. Hasil
koefisien determinasi pada model regresi penelitian ini menunjukkan bahwa beban pemasaran,
beban operasional, dan utang memiliki pengaruh terhadap laba PT Telkom sebesar 64,5%
sedangkan 35,5% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.
