Perancangan Proyek Kantor Pusat Nakamura Indonesia dengan Pendekatan Branding oleh Konsultan Arsitektur Interior Brainstorming Studio
Abstract
Problem dari klien adalah dibutuhkannya jasa desain arsitektur interior yang dapat membentuk dan menggambarkan brand dari perusahaan. Sebuah perancangan interior dikatakan baik dan mampu mencerminkan brand perusahaan, akan membawa dampak kinerja kerja yang meningkat dan secara alam bawah sadar memicu penggunanya untuk membantu membangun rasa memiliki (sense of ownership) dari brand perusahaan tersebut. Tujuan Brainstorming Studio adalah agar dapat meningkatkan kualitas dari suatu perusahaan dengan brand yang sudah mereka bangun serta meningkatkan kualitas arsitektur interior di Indonesia agar bisa bersaing dengan negara lainnya. Dalam menjalankan suatu usaha, kebanyakan masih belum memiliki branding sedangkan hal tersebut sebenarnya merupakan salah satu permasalahan penting dan mendasar sebelum sebuah kantor dan perusahaan berdiri. Umumnya sebuah kantor dibutuhkan sebuah ruangan yang mampu untuk bertukar gagasan dan mendukung penggunanya untuk lebih kolaboratif. Dengan permasalahan tersebut upaya yang dilakukan adalah dengan cara menggunakan pendekatan branding arsitektur interior dalam mendesain, yang dimana untuk menciptakan branding perushaan yang baik memerluka tiga aspek branding interior yaitu aspek clear vision, aspek unique story, dan energy. Salah satu bentuk upaya yang akan dilakukan sebagai konsultan arsitektur interior yang menerapkan desain bangunannya dengan pendekatan branding agar mampu menciptakan bangunannya dengan baik, perlu memenuhi ketiga aspek tersebut. Tata letak pembagian ruang kerja kantor, menyesuaikan kebutuhan keperluan fungsi masing-masing ruang dengan adanya area open space untuk ruang sirkulasi guna untuk menimbulkan suasana bekerja yang nyaman dan flexible. Upaya lain untuk mencapai pendekatan branding, yang akan di lakukan yaitu dengan mendalamistrategi brand perusahaan antara lain yaitu identitas, reputasi, misi, nilai, dan kepribadian dari brand itu sendiri atau perusahaan tersebut.
Collections
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
Pengaruh Brand Experience Terhadap Brand Loyalty Melalui Brand Satisfaction dan Brand Trust Sebagai Variabel Intervening pada produk Walrus di PT. Jaya Garment Sukses Makmur Surabaya
Kurniawan, Timothy (Universitas Ciputra Surabaya, 2018)Persaingan dalam dunia bisnis garment yang semakin sengit akhir-akhir ini membuat pengusaha semakin harus memutar otak dalam kegiatan menjual barangnya sehingga dapat menjadi pilihan konsumen. Persaingan dalam ... -
PENGARUH BRAND EXPERIENCES TERHADAP BRAND KNOWLEDGE, BRAND TRUST DAN BRAND COMMITMENT PADA KONSUMEN KEDAI KOPI KENANGAN SURABAYA
Sutikno, Areta Moria (Universitas Ciputra Surabaya, 2021)Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh brand experiences terhadap brand knowledge, brand trust dan brand commitment pada konsumen Kopi Kenangan Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian ... -
The Effects of Brands Community and Brand Trust on Brand Loyalty
Kristanto, Michael; Melinda, Tina (The 3rd ICOEN 2016 - Book 4 - Universitas Ciputra, 2016-08-22)Indonesia is a potential market for two wheel motorcycle riders especially Harley Davidson. Harley Davidson brand has gained the trust of consumers in Indonesia because there is a pride to drive the motor. HD brand trust ...

