PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP LABA UD. “X” DI SURABAYA
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui signifikansi dan pengaruh
variabel current ratio, asset turnover, debt to equity ratio, dan net profit margin
terhadap laba UD. “X”. Populasi dalam penelitian ini adalah data keuangan UD.
“X” dari sejak berdirinya perusahaan tahun 2007 hingga 2010. Teknik sampling
yang digunakan yaitu purposive sampling dengan tujuan agar sampel yang
digunakan sesuai dengan kebutuhan penelitian. Didapat 36 bulan data keuangan
berupa neraca dan laporan laba rugi UD. “X” tahun 2007 hingga 2009. Penelitian
ini menggunakan analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel current
ratio, asset turnover, debt to equity ratio, dan net profit margin berpengaruh
signifikan terhadap laba UD. “X”. Secara parsial variabel asset turnover dan net
profit margin berpengaruh signifikan terhadap laba, namun variabel current ratio
dan debt to equity ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap laba UD. “X”.