PENGARUH PERSONAL SELLING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN
Abstract
Personal Selling adalah salah satu teknik pemasaran yang dilakukan secara langsung kepada konsumen dengan cara mempresentasikan produk kepada calon konsumen atau konsumen. Personal selling dilakukan terhadap pelanggan Soes Legend, calon mitra kerjasama dan calon reseller Soes Legend. Hal ini diperuntukan untuk mendukung aktivitas pemasaran Soes Legend secara offline. Personal Selling digunakan Soes Legend dalam upaya memenuhi target penjualan dan pengenalan produk kedalam pasar. Cara ini berhasil Soes Legend lakukan dalam meningkatkan penjualan sehingga Personal Selling digunakan menjadi variable penelitian ini.
Penelitian ini digunakan untuk mengetahui adanya pengaruh Personal Selling terhadap Keputusan Pembelian Soes Legend. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan responden sebanyak 35 orang. Pengambilan sampel yang dilakukan menggunakan metode sampling jenuh yang menjadikan seluruh populasi pembeli Soes Legend sebagai sampel penelitian. Variabel dalam penelitian ini meliputi Personal Selling (X) dan Keputusan Pembelian (Y). Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Personal Selling berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian.
