STUDI KELAYAKAN BISNIS PETERNAKAN SAPI DITINJAU DARI ASPEK MANAJEMEN, HUKUM, PASAR, TEKNIS, DAN KEUANGAN
Abstract
Penelitan yang berjudul “Studi Kelayakan Bisnis Peternakan Sapi Ditinjau
Dari Aspek Hukum, Pasar, Teknis, Pemasaran, Manajemen dan Keuangan”
merupakan penelitian studi kelayakan bisnis yang bertujuan untuk mengetahui
apakah usaha peternakan sapi potong layak dijalankan dan dikembangkan lebih
lanjut.
Penelitian ini dilakukan karena produksi daging sapi Indonesia sampai saat
ini belum dapat memenuhi kebutuhan konsumsi masyarakat Indonesia. Dengan
kata lain, konsumsi daging sapi di Indonesia lebih besar jika dibandingkan dengan
produksi daging sapi yang dihasilkan. Alasan tersebut membuat pemerintah
Indonesia melakukan impor daging sapi dari luar negeri. Diproyeksikan bahwa
kesenjangan antara permintaan dan penawaran daging sapi domestik akan terus
meningkat, salah satu penyebabnya adalah peningkatan jumlah populasi penduduk
Indonesia. Peningkatan produksi daging sapi salah satunya dipengaruhi oleh
jumlah peternakan sapi potong. Peternakan sapi potong pada saat ini masih
dianggap sebagai pekerjaan yang tidak menjanjikan, hal ini mengakibatkan
banyak pengusaha yang tidak melirik sektor ini sebagai peluang usaha. Para
pengusaha tidak menyadari bahwa peternakan sapi merupakan usaha yang
menjanjikan pada saat ini dan di masa yang akan datang. Hasil dari penelitian ini
adalah bahwa usaha peternakan sapi layak untuk didirikan dan dikembangkan
lebih lanjut.
