| dc.description.abstract | PT HEXINDO adalah perusahaan distributor hair extension yang berdiri
pada tahun 2009 dan dimiliki oleh 3 orang yaitu Christian Niti,Ryan Hartanto,dan
Hendri Wijaya. Lokasi perusahaan di Surabaya dan menjalankan bisnis distribusi
hair extension di wilayah Surabaya saja. Namun persaingan Produk Hair extension
di Surabaya sangatlah ketat,sehingga produk Hair extension merek
HEXINDO,penjualannya dirasa masih sangat kurang,, hal ini diduga disebabkan
oleh Faktor produknya,maupun harga dan promosi. Oleh karena itu penelitian ini
menguji pengaruh antara produk,harga,dan promosi terhadap keputusan pembelian
hair extension merek hexindo.
Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen Produk hair extension
merek Hexindo dan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 78 responden dengan
menggunakan metode pengambilan sampel non-probabilitas, yaitu purposive
sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa variabel produk,harga, dan promosi berpengaruh
signifikan terhadap keputusan pembelian baik secara individu maupun secara
bersama-sama. | en_US |