STRATEGI PROMOSI CITRA NIAGA DALAM MENJADI PUSAT WISATA BELANJA DI SAMARINDA
Abstract
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui strategi promosi Citra Niaga dalam menjadi pusat wisata belanja di Samarinda. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam terhadap lima informan yang ahli dibidangnya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan wawancara meliputi aspek yang memengaruhi strategi promosi di Citra Niaga, seperti kegiatan wisata, karakteristik Citra Niaga, sarana dan prasarana serta kendala pengembangan, produk yang dibeli pengunjung Citra Niaga, kualitas produk dan kualitas pelayanan, unsur budaya dan tradisional Citra Niaga, kegiatan promosi dan media sosial. Selanjutnya, hasil dari wawancara akan diperiksa keabsahannya dengan triangulasi data dengan membandingkan data hasil wawancara dengan data observasi selama di lapangan. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi promosi Citra Niaga dilakukan dengan lima aspek, aspek pertama degan memperbaiki karakteristik Citra Niaga, aspek kedua mengatasi kendala dalam kurangnya sarana dan prasarana yang disediakan, aspek ketiga meningkatkan kualitas produk dan kualitas pelayanan, aspek keempat dengan memanfaatkan secara maksimal unsur budaya dan unsur tradisional, aspek kelima menjadi aspek terpenting yaitu dengan memanfaatkan promosi melalui media sosial khususnya Instagram, dan juga promosi dari mulut ke mulut serta membuat acara.
