EKSPLORASI PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP KUALITAS SAPI HIDUP DI JAWA TIMUR
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi preferensi konsumen terhadap kualitas sapi hidup di Jawa Timur. Preferensi konsumen yang diteliti adalah enam atribut yang didapat dari pilot test yang dilakukan pada satu orang responden. Enam atribut preferensi yang diteliti adalah jenis, usia, harga, bentuk tubuh, kondisi tubuh, dan kesehatan fisik sapi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan teknik wawancara mendalam. Wawancara mendalam dilakukan pada enam orang responden yang dibagi menjadi dua kategori yaitu tiga konsumen perorangan dan tiga konsumen Rumah Potong Hewan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa preferensi kedua jenis konsumen ini adalah sama-sama menyukai sapi jenis Limousine, dengan bentuk yang besar, gemuk, padat berisi, dan normal tanpa cacat. Adapula perbedaan preferensi kedua jenis konsumen ini, yaitu konsumen perorangan menyukai sapi hidup dengan harga, berat, dan usia dibawah patokan konsumen Rumah Potong Hewan. Perbedaan juga terlihat pada atribut kondisi fisik, dimana konsumen perorangan melihat secara detil seperti kondisi mata, hidung, gigi, dsb, dan konsumen Rumah Potong Hewan melihat secara umum.
