STUDI KELAYAKAN PEMINDAHAN LOKASI DAN PENGEMBANGAN BISNIS MoKo
Abstract
Skripsi ini meneliti mengenai kelayakan pemindahan lokasi dan pengembangan bisnis MoKo yang ditinjau dari aspek pasar dan pemasaran, aspek hukum, aspek teknis dan teknologi, aspek manajemen dan sumber daya manusia, dan askpek keuangan. Pemindahan lokasi usaha ke lokasi baru yang lebih strategis yaitu di depan Sekolah Ciputra bertujuan untuk meningkatkan penjualan dan memperbaiki kinerja keuangan perusahaan. Peningkatan penjualan dan perbaikan kinerja keuangan akan didukung dengan penambahan produk berupa chicken fillet yang sedang digemari sehingga penjualan perusahaan semakin maksimal. Hasil akhir penelitian menunjukkan bahwa pemindahan lokasi dan pengembangan bisnis MoKo layak serta dapat dijalankan ke depannya ditinjau dari aspek pasar dan pemasaran, aspek hukum, aspek teknis dan teknologi, aspek manajemen dan sumber daya manusia, dan aspek keuangan.
