ANALISIS STRATEGI PROMOTION DAN PLACE POLISH NAIL SPA UNTUK PERENCANAAN STRATEGI BERSAING
Abstract
Seiring dengan meningkatnya industri kecantikan, menjadikan persaingan yang ada semakin kompetitif. Keadaan ini menuntut seti ap perusahaan untuk dapat menciptakan inovasi dan strategi bersaing yang tepat. Dengan melihat banyaknya gerai kompetitor yang tersebar luas di seluruh wilayah Surabaya dan promosi yang gencar yang mereka lakukan, diperlukan adanya strategi tempat dan promosi yang baru untuk dapat meningkatkan penjualan dan perebut pangsa pasar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi promosi dan place perusahaan POLISH untuk pengembangan strategi bersaing.
Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subyek penelitian yang digunakan adalah dua pelanggan POLISH dengan minimal 10 kali pembelian, dua kompetitor POLISH yang telah menjalankan bisnisnya minimal 3 tahun, satu orang owner POLISH yang mengerti tentang perusahaan POLISH secara mendalam, dan satu orang yang berkompeten dalam bidang marketing. Teknik analisis yang digunakan adal ah Michael Porter Five Forces Analysis.
Hasil dalam analisis penelitian ini menunjukan bahwa berdasarkan analisa eksternal lima kekuatan Porter diperoleh bahwa dua indikator five force pada kategori kuat yaitu ancaman pendatang baru dan daya tawar pembeli. Sedangkan indikator five force pada kategori lemah yaitu ancaman persaingan dalam industri, daya tawar pemasok, dan ancaman produk pengganti. Oleh sebab itu perlu untuk mengembangkan strategi promosi dan tempat untuk dapat bersaing dengan kompetitor.
