| dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan strategi produk, harga, distribusi dan promosi yang digunakan Sisca Walet dengan pesaingnya di Surabaya, serta membuat perancangan strategi pemasaran yang tepat untuk meningkatkan penjualan Sisca Walet. Teori yang digunakan pada penelitian ini meliputi analisis Marketing Mix dan analisis SWOT untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat bagi Sisca Walet. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer yang didapatkan melalui wawancara dengan konsumen, pakar bisnis, fasilitator dan pesaing pada bisnis sarang burung walet. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Miles dan Huberman. Hasil p erbandingan strategi marketing mix Sisca Walet d engan p esaingnya menunjukkan bahwa harga yang ditawarkan S is c a W alet memang cenderung lebih mahal dibandingkan pesaingnya (sekitar 5%). Selanjutnya, dist r ibusi yang digunakan oleh kedua pesaing Siswa Walet adalah menggunakan reseller , sedangkan Sisca Walet mendistribusikannya sendiri, karena pemilik Sisca Walet merupakan reseller . Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa penerapan strategi produk, harga, distribusi dan promosi yang tepat diharapkan dapat meningkatkan penjualan produk sarang burung walet yang ditawarkan Sisca Walet kepada konsumen. | en_US |