ANALISIS SWOT UNTUK PERENCANAAN STRATEGI PERUSAHAAN CHAMELEON INDOSHOES
Abstract
ANALISIS SWOT UNTUK PERENCANAAN STRATEGI PERUSAHAAN CHAMELEON INDOSHOES
Ketidakefektifan strategi yang dilakukan selama ini diduga menjadi faktor rendahnya omzet Chameleon Indoshoes. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun strategi bagi Chameleon Indoshoes dengan menggunakan analisis SWOT. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskiptif. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui hasil dokumentasi internal perusahaan, observasi kondisi internal dan eksternal perusahaan, studi pustaka dan wawancara kepada pelaku usaha sejenis, internal perusahaan dan konsumen.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan terletak pada kuadran kedua yaitu, kuadran kekuatan dan ancaman. Strategi yang dapat diterapkan pada kondisi ini adalah strategi diversifikasi. Perusahaan memutuskan untuk menggunakan Concentric Diversification Strategy. Perusahaan akan menambah variasi produk berupa flat shoes dengan aksesoris yang dapat dilepas pasang dan diganti – ganti, flat shoes dengan ukuran yang sulit ditemui, sepatu dengan bagian hak yang dapat diganti – ganti dan memberikan layanan jasa setelah penjualan berupa pemberian garansi selama satu tahun setelah pembelian produk.
