PERANCANGAN EVENT DAN MEDIA PROMOSI GENESIS UNTUK MEMPERKENALKAN KOMUNITAS CHRISTIVITY DI SURABAYA
Abstract
Perancangan ini dilakukan dalam rangka memperkenalkan komunitas Christivity di Surabaya. Komunitas Christivity adalah komunitas bagi anak-anak muda Kristen yang bekerja di industri kreatif. Komunitas ini memberikan kesempatan untuk memperbesar lingkup jaringan mereka, serta meningkatkan sisi kemanusiaan dan kerohanian dari anggotanya. Dalam usaha memperkenalkan komunitas ini, tercetuslah event bernama Genesis, dengan arti yang pertama. Event ini mempertemukan calon-calon anggota dengan memberikan acara yang bermanfaat bagi mereka. Genesis didukung dengan seperangkat media promosi untuk menyukseskan acara ini.

