| dc.description.abstract | Harga dan promosi diprediksi merupakan salah satu aspek yang menentukan
pengambilan keputusan konsumen untuk membeli produk PT. Imanuel Jaya Abadi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis peran harga dan
promosi pada keputusan pembelian konsumen PT. Imanuel Jaya Abadi. Penelitian
menggunakan metode penelitian kualitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah
informan dari perusahaan sejenis, konsumen, dan informan ahli dalam bisnis dan
distribusi. Pengumpulan data dilakukan menggunakan wawancara dan observasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga jual produk plastik PT. Imanuel
Jaya Abadi terjangkau dan dapat bersaing dengan perusahaan yang lain. Promosi
yang dilakukan oleh PT. Imanuel Jaya Abadi saat ini adalah masih sangat terbatas.
Promosi utama dilakukan dengan cara melakukan kunjungan langsung ke konsumen
secara door to door, melalui website, kalender, dan kartu nama. Promosi yang
dilakukan oleh sales perusahaan ini memberikan input (masukan) dalam proses
pencarian informasi oleh konsumen. Ketika konsumen melakukan pencarian
informasi, maka adanya promosi perusahaan memudahkan konsumen untuk
melakukan pencarian informasi. Harga yang ditawarkan oleh PT. Imanuel Jaya Abadi
yang terjangkau, bersaing, dan sesuai dengan kualitasnya menjadi input (masukan)
dalam proses evaluasi alternatif beberapa produk plastik yang ada | en_US |