PENGARUH BRAND AWARENESS DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PALETAS WEY
Abstract
Perkembangan bisnis di bidang FNB (food and beverage) sangat menjanjikan dan
didorong oleh gaya hidup masyarakat yang lebih memikirkan tentang kesehatan
mereka. PT. Medina Debeuz Indah menggunakan peluang ini untuk membuka sebuah
bisnis yang bergerak dalam bidang Food and Beverage khususnya es krim yang sehat
dan diberi nama Paletas wey Mexican Popsicle. Adanya penurunan omset pada Paletas
Wey Mexican Popsicle pada bulan Juni sampai Agustus 2018 yang menuju kepada
tujuan dari penelitian ini, adalah untuk mengetahui apakah brand awareness dan
kualitas produk mempengaruhi keputusan pembelian konsumen Paletas Wey Mexican
Popsicle atau tidak. Penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan sampel
sebanyak 159 responden. Metode pengambilan sampel adalah dengan purposive
sampling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan
menggunakaan kuisioner sebanyak 17 item. Teknik pengambilan sampel menggunakan
Krejcie & Morgan dan diolah dengan metode regresi linier berganda menggunakan
program SPSS versi 20. Hasil penelitian ini adalah brand awareness berpengaruh
parsial terhadap keputusan pembelian, kualitas produk berpengaruh secara parsial
terhadap keputusan pembelian. Brand awareness dan kualitas produk berpengaruh
secara simultan terhadap keputusan pembelian.