PENGARUH SOCIAL MEDIA INSTAGRAM DAN CELEBRITY ENDORSER TERHADAP BRAND AWARENESS NOIR FLORIST & GIFT SHOP
Abstract
Di era digital seperti saat ini, trend marketing terus berkembang seiring dengan
berkembangnya teknologi yang semakin canggih dengan hadirnya dunia internet.
Di Indonesia, digital marketing sudah sangat berkembang mengingat pengguna
internet di Indonesia yang semakin meningkat. Saat ini tingginya angka pengguna
social media di Indonesia telah memberikan dampak yang cukup efektif untuk
mendorong eksposur kampanye pemasaran digital di Indonesia, khususnya social
media Instagram. Berkaitan tentang penggunaan Instagram dalam hal berbisnis,
Instagram dapat memberi kemudahan bagi para pelaku bisnis untuk memasarkan
dan mempromosikan produknya agar lebih dikenal oleh masyarakat melalui
internet, yaitu dengan cara melakukan endorsement. Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis pengaruh social media Instagram dan celebrity endorser terhadap
brand awareness. Variabel yang digunakan yaitu social media Instagram (X1),
celebrity endorser (X2) dan brand awareness (Y). Populasi dalam penelitian ini
adalah konsumen yang pernah membeli produk Noir Florist yang berjumlah 150
orang. Pengambilan jumlah sampel menggunakan teknik sampling jenuh yaitu
teknik penentuan sampel dengan semua anggota populasi digunakan sebagai
sampel. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa social media Instagram mempunyai nilai sig.
0,000 dan celebrity endorser mempunyai nilai sig. 0,000. Hasil analisis regresi
menyatakan bahwa social media Instagram dan celebrity endorser memliki
pengaruh yang signifikan terhadap brand awareness Noir Florist & Gift Shop.
