PENGARUH PENERAPAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) TERHADAP PENJUALAN DENGAN PENINGKATAN KINERJA KARYAWAN SEBAGAI VARIABLE INTERVENING PADA MUMU KURU SURABAYA
Abstract
Pandemi COVID–19 menyebabkan banyak industri mengalami penurunan, termasuk industri makanan. Namun masih ada usaha restoran yang bertahan, terutama di Kota Surabaya. Hal tersebut membuat para pelaku bisnis harus berusaha lebih keras untuk meningkatkan kualitas produk maupun pelayanannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti lebih jauh, sejauh mana penerapan SOP dalam kaitannya mempengaruhi produktifitas kerja yang menghasilkan peningkatan penjualan di Mumu Kuru Surabaya. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 30 karyawan di Mumu Kuru Surabaya, baik dibagian dapur maupun bar. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan meggunakan kuesioner melalui google form. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan data yang telah didapat akan di analisa dengan program Statistical Product and Service (SPSS). Hasil dari pengujian hipotesis menunjukan bahwa penerapan SOP berpengaruh langsung terhadap penjualan. Selain itu, dapat disimpulkan bahwa penerapan SOP berpengaruh terhadap penjualan melalui peningkatan kinerja karyawan.
