PERAN BAURAN PEMASARAN (7P) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KREMES AYAM KUKUKRIUK
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah bauran pemasaran (7P) product, price, promotion, place, people, physical evidence, process berpengaruh terhadap keputusan pembelian kremes ayam Kukukriuk. Metode penelitian ini menggunakan kuantitatif, populasinya adalah orang-orang yang pernah membeli produk kremes ayam Kukukriuk antara bulan September 2019 hingga Desember 2021, dan dari bulan tersebut didapatkan populasi orang yang membeli produk kremes ayam Kukukriuk sekitar 100 orang, Jumlah populasi adalah 100, dan tingkat kesalahan yang dikehendaki adalah 5%, maka jumlah sampel yang digunakan adalah 80. Hasil dari penelitian ini adalah bauran pemasaran product, price, promotion, place, physical evidence dan process tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk Kukukriuk, hanya variabel people berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk Kukukriuk Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi kepada teori mengenai keputusan pembelian, penelitian ini juga diharapkan dapat menunjukan pengaruh strategi pemasaran 7P (product, price, place, promotion, people, physical evidence, process) terhadap keputusan pembelian.
