PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN JOB ATTITUDE TERHADAP JOB PERFORMANCE KARYAWAN UNIVERSITAS CIPUTRA
Abstract
Pada sebuah institusi atau perusahaan yang sudah besar pasti memiliki karyawan untuk membantu menyelesaikan berbagai tugas dan masalah. Setiap institusi tau perusahaan pasti memiliki berbagai departemen dalam satu perusahaan dan setiap perusahaan atau institusi memiliki budaya organisasi dan job attitude yang berbeda antara satu perusahaan dengan perusahaan lainnya. Penelitian in membahas tentang pengaruh budaya organisasi dan job attitude terhadap job performance karyawan Universitas Ciputra. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah budaya organisasi dan job attitude memiliki pengaruh positif terhadap peningkatan job performance pada karyawan. Penelitian in menggunakan metode kuantitatif. Populasi dari penelitian in sebanyak 313 karyawan Universitas Ciputra dengan sampel 81 karyawan. Metode pengumpulan data dalam penelitian in menggunakan kuisioner dengan teknik convenience sampling. Pengukuran indikator pada kuisioner menggunakan skala Likert. Analisa data penelitian ini menggunakan SmartPLS3 (Partial Least Square). Hasil penelitian in menujukkan budaya organisasi dan job attitude memiliki pengaruh yang positif terhadap job performance dengan nilai AVE (average variance extracted) di atas 0,5, memiliki crobanch's alpha di atas 0,7, serta memiliki t-statitsik di atas 1,96.