PENGARUH HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA PERUSAHAAN TRUST DI SURABAYA
Abstract
Persaingan dalam usaha packaging dan printing menimbulkan masalah pada perusahaan TRUST. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti dan mengetahui pengaruh signifikan secara parsial dan simultan antara harga dan promosi terhadap keputusan pembelian konsumen pada perusahaan TRUST. Variabel pada penelitian ini adalah harga (X1) dan promosi (X2) pada variabel bebas, sedangkan keputusan pembelian (Y) pada variabel terikat. Populasi penelitian ini adalah pelanggan TRUST sebanyak 37 orang. Sampel diambil dengan metode simple random sampling sebanyak 34 responden. Data diambil dengan cara kuesioner yang diukur dengan skala Likert dan diolah menggunakan program SPSS versi 17 dengan metode regresi berganda. Hasilnya variabel harga (X1) dan promosi (X2) berpengaruh signifikan secara parsial terharap variabel keputusan pembelian (Y). dengan model regresinya adalah Y = 1,135 + 0,361X1 + 0,380X2.

