PERANCANGAN MEDIA PROMOSI PELUNCURAN PRODUK FLIPPI JUNIOR CHEF UNTUK FLIPPI EDUGAMES
Abstract
Perancangan ini mengomunikasikan ide tentang media promosi yang dapat digunakan sebagai peluncuran produk Flippi Junior Chef, produk pertama dari perusahaan Flippi Edugames. Perancangan ini dilakukan dengan cara menganalisis latar belakang produk dan perusahaan serta pikiran konsumen untuk menentukan strategi promosi yang akan diaplikasikan pada beberapa media. Metode yang digunakan adalah wawancara kualitatif terhadap anak, orangtua, dan narasumber terkait dengan dasar teori Consumer Preposition.

