PERANCANGAN DESAIN KOMUNIKASI VISUAL MEDIA PROMOSI UNTUK PERUSAHAAN EDENS CATERING
Abstract
Proposal berjudul Perancangan Desain Komunikasi Visual Media Promosi Untuk Perusahaan Edens Catering ini dilakukan dengan tujuan untuk memperkenalkan perusahaan Edens Catering kepada khalayak sasaran. Perusahaan Edens merupakan perusahaan yang bergerak di bidang katering. Perusahaan ini akan mengkomunikasikan pesan promosi dan pencitraan sebagai bisnis baru di Surabaya. Perancangan ini melibatkan riset dan analisa terhadap pasar, kompetitor, khalayak sasaran dan citra perusahaan. Teori-teori yang akan diaplikasikan adalah Marketing Mix, Brand Activation,dan Design Thinking.

