SKRIPSI FAKTOR - FAKTOR YANG MENJADI PERTIMBANGAN KONSUMEN KETIKA MEMBELI SARANG BURUNG WALET
Abstract
Sarang burung walet adalah salah satu jenis makanan kesehatan yang sangat popular di negeri Cina. Golden Swallow adalah perusahaan yang bergerak di bidang distribusi sarang burung walet. Perusahaan ini mulai menjalankan aktivitasnya pada bula n April 2010. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor - faktor yang menjadi pertimbangan konsumen ketika membeli sarang burung walet. Populasi dalam penelitian ini adalah actual buyer sarang burung walet yang berjumlah 69 orang yang kemudian diambi l untuk menjadi sampel dalam penelitian. Setelah data terkumpul, data kemudian diuji validitas dan reliabilitasnya untuk kemudian dilakukan pengujian menggunakan analisis faktor eksploratori. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari keenam variabel yang dit eliti yang meliputi p roduk (X 1 ), harga (X 2 ), penjual (X 3 ), kesehatan (X 4 ), pelayanan (X 5 ), penampilan (X 6 ), terbentuklah dua faktor yaitu faktor 1 yang terdiri dari produk (X 1 ), harga (X 2 ), kesehatan (X 4 ), pelayanan (X 5 ) yang dinamakan dengan faktor bauran pemasaran serta faktor 2 yang terdiri dari penjual (X 3 ) dan penampilan (X 6 ) yang dinamakan dengan faktor jaminan. Faktor bauran pemasaran memberikan kontribusi lebih besar terhadap pertimbangan konsumen untuk membeli sarang burung walet daripada faktor ja minan

